Karanganyar – Marhaban ya Ramadhan disela-sela
padatnya jadwal kegiatan, Kodim 0727/Karanganyar menggelar kegiatan buka puasa
bersama dengan seluruh anggota Militer maupun PNS Kodim dan Anak-anak Yatim
serta Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLVIII Dim 0727/Karanganyar di
halaman Makodim, Senin (20/5/19).
Pada pelaksanakan acara buka bersama tersebut
dihadiri oleh Pengasuh pondok pesantren Isy Karima (Karangpandan) Ustadz
Sihabudin dan beberapa Tokoh Agama lainnya.
Dandim Letkol Inf Andi Amin Latama, S.Sos. mengungkapkan,
Saya ucapkan selamat datang kepada bapak Ustadz Sihabudin, Sudilah kiranya
dalam beberapa waktu kedepan bisa memberikan sedikit pencerahan. Sekali lagi
Saya ucapkan terima kasih, Njenengan sudah bisa hadir ditempat Kodim ini.
Sedangkan saya belum sempat silaturahmi ke tempat Njenengan, karena memang
masih sibuk. Melihat dinamika situasi yang berkembang akhir-akhir ini begitu
luar biasa. Mudah-mudahan kita sekalian bisa lebih dewasa untuk
menyikapinya,”terang Dandim.
(Tr-Pendim
0727/Kra)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar